NEWS
PON Ajang Melahirkan Calon Peraih Emas di Tingkat Dunia
Selasa, 10 September 2024 | 00:00 WIB
Dalam pidatonya, Jokowi menyebutkan bahwa PON merupakan ajang untuk melahirkan lebih banyak atlet-atlet terbaik bangsa yang bisa memecah rekor dunia.
“PON juga ajang melahirkan lebih banyak calon peraih medali emas di Asian Games, di SEA Games, dan bahkan di Olimpiade,” ujar Jokowi.
Di sisi lain, Jokowi menyebutkan jika PON ini juga ajang masyarakat Indonesia untuk semakin mempererat persatuan dan memperkokoh tali persaudaraan sesama anak bangsa.
“Yang juga tidak kalah penting, PON ini juga ajang kita untuk semakin mempererat persatuan kita, semakin memperkokoh tali persaudaraan kita sebagai sebuah bangsa,” ujarnya.
Oleh sebab itu, Jokowi meminta agar para atlet yang bertanding untuk menunjung tinggi sportivitas dan fair play.
“Mari kita semua merayakan pekan olahraga ini dengan semangat kebersamaan, semangat sportivitas dan kegembiraan untuk mengukur prestasi yang membanggakan negeri,” tutur Jokowi.
Pada kesempatan itu, Jokowi juga merasa gembira dan penuh semangat dalam menyambut pesta olahraga terbesar di Tanah Air itu.
“Malam ini saya juga ingin menyampaikan terima kasih untuk pemerintah daerah dan seluruh masyarakat Aceh yang menjadi tuan rumah pembukaan PON XXI pada malam hari ini,” pungkasnya. []