PON 2024

NEWS

Tim Panjat Tebing Jatim Kembali Persembahkan Emas di Kategori Combined Mix

Rabu, 11 September 2024 | 00:00 WIB

Tim Panjat Tebing Jatim Kembali Persembahkan Emas di Kategori Combined Mix
PON XXI - Banda Aceh – Tim panjat tebing Jawa Timur kembali mencetak prestasi gemilang di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Pada kategori combined mix, pasangan Putra Tri Ramadan dan Alma Ariella Tsany sukses meraih medali emas dengan total skor 163,9 poin. Skor tersebut merupakan gabungan dari 79,9 poin di boulder dan 84 poin di lead.

Medali perak diraih oleh pasangan Seto dan Sukma Lintang Cahyani dari DI Yogyakarta dengan perolehan 127,1 poin. Sementara itu, medali perunggu jatuh ke tangan Bim Sigrid dan Widia Fujiyanti dari Jawa Barat yang mengumpulkan 116,2 poin.

Putra Tri Ramadan, mewakili tim Jatim, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini. Ia juga menargetkan untuk menambah koleksi emas bagi Jawa Timur di kategori lain, seperti lead perorangan dan boulder perorangan.

“Alhamdulillah, kami bangkit kembali setelah sedikit kurang puas dengan perak di kategori combined perorangan putra. Motivasi kami adalah untuk mengejar kemenangan di kategori lainnya,” ujar Putra.

Menariknya, Putra dan Alma adalah pasangan baru di kategori mix ini. Keduanya telah berlatih keras untuk memastikan performa terbaik mereka di ajang bergengsi ini. []